Barang Yang Diperlukan Saat Liburan Ke Jepang Musim Dingin

angintropis.com
By -
0
                     
 
   Jepang menjadi tujuan favorite liburan pada saat musim dingin tiba, sebagian pelancong yang berasal dari asia tenggara khususnya Indonesia moment musim dingin di Jepang sangat di tunggu. Melihat salju secara langsung menjadi alasan utama para traveling untuk mengunjungi negara-negara yang mempunyai musim dingin seperti halnya di Jepang.
  
  Sebagai negara yang memiliki 4 musim, tentu saja Jepang mempunyai daya tarik tersendiri. Pergantian musim dingin di Jepang dimulai sekitar awal bulan November hingga pertengahan bulan Maret, akan tetapi akhir-akhir ini karena pengaruh dari dampak pemanasan global kondisi ini mengakibatkan perubahan tentang iklim di Jepang. 
  
  Untuk anda yang ingin melakukan kunjungan ke Jepang pada saat musim dingin, ada baiknya mempersiapkan perlengkapan sebagai penunjang kenyamanan pejalanan anda disana. Karena pengaruh suhu pada saat musim dingin sangatlah berbeda dengan suhu tropis di Indonesia, dengan kondisi yang hangat sebelumnya, ketika sampai di Jepang suhu tubuh akan mengalami perubahan yang sangat drastis untuk beradaptasi (menyesuaikan) suhu yang sangat dingin.
   
  Kira-kira apa saja yang perlu di bawa untuk melengkapi perjalanan anda pada saat musim dingin ke Jepang agar tetap nyaman, menurut pengalaman pribadi kurang lebihnya barang-barang dibawah ini harus anda persiapkan;

   
1. Jaket Tebal ( Down Jacket )
   
   Jaket ini juga banyak di jual belikan di Indonesia, jenis jaket pada umumnya berbahan poliester sehingga mampu menahan udara dingin pada saat musim dingin, hinga suhu minuspun jaket ini mampu melindungi tubuh anda. Jaket ini juga nyaman jika digunakan pada saat anda main di salju maupun pada saat gerimis karena air tidak akan meresap dengan cepat ke dalam jaket. Hanya saja untuk membeli Down Jacket yang berkualitas baik kita harus mengeluarkan kocek yang lumayan, karena harganya agak sedikit mahal tetapi sesuai dengan fungsinya tubuh anda akan terasa hangat di kondisi udara yang dingin.

2. Masker

    Jika perjalanan kita lakukan dari Jakarta ke Narita, Tokyo waktu yang ditempuh dengan pesawat kurang lebih 7 jam, sebelum sampai di Narita di dalam pesawat, tubuh kita pun sedikit akan ada penyesuaian dengan suhu dingin di dalamnya dan selama 7 jam di udara dengan ketinggian kurang lebih 45.000 kaki [ 1000 kaki = 304,8 meter ]. Dengan kondisi tersebut biasanya ada juga yang mengalami gangguan semacam tenggorokan kering, batuk ringan karena gangguan pernafasan ringan. Ada baiknya kita menyiapkan masker untuk sedikit mencegah gangguan tersebut.

3. Kaos Tangan 

   Tak kalah pentingnya dari barang yang di sebutkan di atas tadi, kaos tangan akan melindungi anda dari suhu dingin. Ketika anda berjalan di luar ruangan bagian tangan akan sangat terasa dingin, apalagi jika anda bermain di antara salju, kaos tangan akan sangat di butuhkan. Carilah kaos tangan yang tebal dengan bahan wool atau bahan khusus lainnya yang memang untuk winter/musim dingin, kaos tangan ini juga banyak di jual belikan di Indonesia, saat ini juga banyak tersedia kaos tangan berbahan khusus dapat digunakan langsung untuk mengoperasikan layar handphone anda [touch screen].

4. Penutup Kepala [ Topi Kupluk ]

   Dalam suhu dingin bagian tubuh seperti kaki, tangan, kuping, kepala akan lebih terasa dinginnya dibandingkan dengan bagian tubuh lainnya. Untuk itu dalam hal ini anda perlu menyiapkan penutup kepala yang bisa berfungsi ganda melindungi kuping anda dari udara dingin, topi kupluk sangat di rekomendasikan untuk melengkapi barang bawaan anda pada saat traveling musim dingin ke Jepang.

5. Syal
   
  Selain untuk membuat penampilan anda semakin maksimal saat di Jepang, syal akan melindungi bagian leher anda pada saat menggunakan baju yang tidak terlalu tebal, sehingga mengurangi rasa dingin. Syal dengan bahan woll banyak di perjualbelikan di Indonesia, cukup memilih menyesuaikan yang menurut anda cocok, dengan gaya anda sendiri. 

6. Obat-Obatan

  Sebagai orang Indonesia yang mungkin tidak terbiasa dengan suhu dingin, tentu saja kesehatan sangat perlu di perhatikan demi kelancaran saat kita mengunjungi Jepang. System metabolisme seseorang berbeda beda, untuk mengantisipasi gangguan kesehatan di perjalanan akibat kecapekan atau lainnya obat perlu kita siapkan. Jika membawa obat obatan, pada saat mengalami gangguan kesehatan kita dapat mengatasi menggunakan obat yang sudah familier. 
Contoh obat-obatan  ; Obat masuk angin, obat sakit kepala, minyak kayu putih, koyo plester, obat luka plester, dan selebihnya menurut anda yang memang perlu dibawa untuk melindungi tubuh anda pertimbangkan untuk dimasukkan dalam koper. 



Salam
Semoga bermanfaat, enjoy your vacation !




  
Tags:

Post a Comment

0Comments

Ayo Berikan Komentar Terbaikmu 👍🐱‍🏍

Post a Comment (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn more
Ok, Go it!