Peribahasa "Gōniittehagōnishitagae"=Dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung

Sebelum mengunjungi/menempati suatu wilayah alangkah baiknya kita dapat mengetahui terlebih dahulu suatu kebiasaan yang terdapat di wilayah tersebut, hal ini akan mempermudah kita agar dapat beradaptasi, berinteraksi dan pada akhirnya dapat di terima dengan baik di mana tempat yang akan kita tuju nanti. Dalam peribahasa Jepang disebut [ 郷に入っては郷に従え Gōniittehagōnishitagae =Hampir mirip peribahasa Dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung ]. A tau dalam pengartiannya jika memasuki suatu wilayah/kota maka ikuti peraturan/kebiasaan nya pula. Saya akan coba mengulas beberapa manner ketika saya hidup di Jepang, meskipun hal ini bukan suatu kebiasaan yang asing bagi kita akan tetapi masyarakat Jepang sangat memegang teguh kebiasaan mereka. Sensei saya menyampaikan dalam kelas bahasa dan culture Jepang perihal banyaknya kebiasaan-kebiasaan kecil yang pada hakikatnya akan berpengaruh dalam kualitas kehidupan kita sehari hari, yang mungkin kebiasaan tersebut belum pernah kita temui